Kalimat Bijak 7 Presiden Republik Indonesia

Category: Segala Rupa • Author: Terry Endropoetro • Published on: 2019-08-26

Selama masa pemerintahannya, setiap Presiden memiliki kebijakan masing-masing. Untuk memberi semangat rakyat Indonesia, masing-masing dari mereka mempunyai satu-dua kalimat bijak yang menginspirasi.





Kata-kata ini ditampilkan di Festival Indonesia Maju pada pertengahan Agustus 2019 lalu di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta Selatan. Festival yang menyemarakkan 74 Tahun Indonesia Merdeka ini diselenggarakan oleh Kementerian Sekretarian Negara Republik Indonesia.



Kegiatan ini merupakan bentuk penghargaan kepada para Presiden Republik Indonesia . Bagaimana pun mereka sudah mencurahkan tenaga dan pikiran untuk membangun Indonesia. Kehebatan mereka bisa menjadi inspirasi dan meningkatkan jiwa nasionalisme kita sebagai penerus bangsa.





“Gantungkan cita-citamu setinggi langit. Bermimpilah setinggi langit. Jika jatuh, kau jatuh di antara bintang-bintang” – PRESIDEN SOEKARNO.





“Ojo kagetan! Ojo gumuman! Ojo dumeh! Kata-kata ini menjadi penegak bagi saya dalam menghadapi persoalan-persoalan yang kadang mengguncang diri saya. “ – PRESIDEN SOEHARTO.





“Tanpa cinta, kecerdasan berbahaya. Tanpa kecerdasan, cinta itu tidak cukup.” – PRESIDEN BJ HABIBIE.





“Keragaman adalah keniscayaan atas hukum Tuhan atas ciptaan-Nya.” – PRESIDEN ABDURRAHMAN WACHID.





“Tak ada yang bisa merebut kemerdekaan, selama kita menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia.” – PRESIDEN MEGAWATI SOEKARNOPUTRI.





“Kalau kita keras terhadap diri kita, dunia akan lunak kepada kita. Tapi bila kita lemah, terhadap diri kita, dunia akan keras kepada kita.” – PRESIDEN SUSILO BAMBANG YUDHOYONO.





“Hidup adalah tantangan. Jangan mendengar orang-orang yang hanya bicara. Yang terpenting adalah terus kerja, kerja, kerja!” – RESIDEN JOKO WIDODO. █

Comments

No comments yet. Be the first to comment!

Leave a Comment